PENGERTIAN INTERNET
Internet sendiri berasal dari kata interconnection-networking, merupakan sistem global dari seluruh jaringan komputer yang saling terhubung menggunakan standar Internet Protocol Suite (TCP/IP) untuk melayani miliaran pengguna di seluruh dunia. Manakala Internet (huruf ‘I’ besar) ialah sistem komputer umum, yang berhubung secara global dan menggunakan TCP/IP sebagai protokol pertukaran paket (packet switching communication protocol). Rangkaian internet yang terbesar dinamakan Internet. Cara menghubungkan rangkaian dengan kaedah ini dinamakan internetworking.
Sedangkan pengertian internet
menurut segi ilmu pengetahuan, internet adalah sebuah perpustakaan besar yang
didalamnya terdapat jutaan (bahkan milyaran) informasi atau data yang dapat
berupa teks, grafik, audio maupun animasi dan lain lain dalam bentuk media
elektronik. Semua orang bisa berkunjung ke perpustakaan tersebut kapan saja
serta dari mana saja, jika dilihat dari segi komunikasi, internet adalah sarana
yang sangat efektif dan efesien untuk melakukan pertukaran informasi jarak jauh
maupun jarak dekat, seperti di dalam lingkungan perkantoran, tempat pendidikan,
atapun instansi terkait.
SEJARAH
INTERNET
Sebuah
rekaman tulisan yang menerangkan bahwa interaksi sosial dapat dilakukan juga
melalui sebuah jaringan komputer terdapat pada memo yang ditulis oleh J.C.R.
Licklider dari MIT (Massachuset Institut of Technology) pada bulan
Agustus tahun 1962. Dalam memo tersebut diuraikan konsep "Galactic
Network"nya. Dia memiliki visi sebuah jaringan komputer global yang saling
berhubungan dimana setiap orang dapat akses data dan program secara cepat dari
tempat manapun. Semangat konsep tersebut sangat sesuai seperti internet yang
ada sekarang. Licklider adalah pimpinan pertama riset program komputer
dari projek DARPA, 4 yang dimulai bulan Oktober 1962.
Selama
di DARPA dia bekerjasama dengan Ivan Sutherland, Bob Taylor, dan seorang
peneliti MIT, Lawrence G. Robert. Leonard Kleinrock di MIT
mempublikasikan tulisannya berjudul " The first paper on packet switching
theory" dalam bulan July 1961 dan "The first book on the
subject" di tahun 1964. Kleinrock sepaham dengan Robert dalam
teori kelayakan komunikasi menggunakan sistem paket data dari pada hanya
mempergunakan sebuah rangkaian elektronik. Teori ini merupakan cikal bakal
adanya jaringan komputer. Langkah penting lain nya adalah membuat komputer
dapat berkomunikasi secara bersama-sama. Untuk membuktikan hal ini, pada tahun
1965, Robert bekerjasama dengan Thomas Merril, menghubungkan komputer TX-2 yang
ada di Mass dengan komputer Q-32 yang ada di California dengan
mempergunakan sebuah saluran dial-up berkecepatan rendah. Ini merupakan sebuah
jaringan komputer pertama yang luas yang pernah dibuat untuk pertama
kalinya meski dalam skala kecil. Hasil dari percobaan ini
adalah bukti bahwa penggunaan waktu dalam komputer-komputer tersebut dapat
bekerja dengan baik, menjalankan program dan mengambil atau mengedit
data seperti yang biasa dilakukan pada sebuah mesin dengan remote
control, namun rangkaian saklar system telepon kurang mendukung percobaan ini.
Hipotesis Kleinrock tentang diperlukannya sebuah program paket
pen-saklaran terbukti.
Dalam
bulan Agustus tahun 1968, setelah Roberts dan penyandang dana proyek
DARPA merevisi semua struktur dan spesifikasi ARPANET, sebuah RFQ dirilis
DARPA untuk pengembangan salah satu komponen kunci, paket pen-saklaran
yang disebut Interface Message Processors (IMP's).
RFQ
telah dimenangkan dalam bulan Desember 1968 oleh sebuah grup yang dipimpin oleh
Frank Heart dari Bolt Beranek and Newman (BBN). Sebagai tim dari BBN yang
mengerjakan IMP's, Bob Kahn memerankan peran utama dalam desain
arsitektur ARPANET. Topologi dan ekonomi jaringan didesain dan dioptimasi
oleh Robert bersama Howard Frank dan timnya dari Network Analysis
Corporation. Pengukuran sistem jaringan dilakukan oleh tim pimpinan
Kleinrock di UCLA. 6 Karena awal dilakukannya pengembangan teori paket
pen-saklaran oleh Kleinrock, dan juga adanya perhatiannya yang serius
pada analysis, desain dan pengukuran, maka Network Measurement Center yang
dibangun Kleinrock di UCLA telah terpilih sebagai node pertama proyek ARPANET.
Ini terjadi dalam bulan September tahun 1969 ketika BBN memasang IMP
pertama di UCLA dan host komputer pertama telah tersambung. Projek Doug
Engelbart yang menggarap "Augmentation of Human Intellect"
(didalamnya terdapat NLS, sebuah system hypertext pertama) di Stanford Research
Institute (SRI) kemudian dikembangkan menjadi node kedua. SRI mendukung
Network Information Center, dipimpin oleh Elizabeth (Jake) Feinler
dan berperan sebagai pemelihara table nama host ke address mapping sesuai dengan
direktori RFC's. Sebulan kemudian, pada saat SRI telah tersambung ke
ARPANET, pesan pertama dari host ke host telah dikirimkan dari laboratorium
Kleinrock ke SRI. Dua node lainnya segera dibangun di UC Santa Barbara
dan University of Utah. Dua node terakhir ini membuat proyek aplikasi visual,
dengan Glen Culler dan Burton Fried di UCSB bertugas mencari metoda-metoda
untuk menampilkan fungsi-fungsi matematika mempergunakan "storage
displays" agar dapat menjawab "problem of refresh" yang terjadi
dalam jaringan. Robert Taylor dan Ivan Sutherland di Utah bertugas
mencari metoda-metoda penampilan 3-D dalam jaringan. Sehingga pada akhir
tahun 1969, empat komputer host telah tergabung bersama dalam inisial ARPANET,
maka cikal bakal Internet telah lahir.
Komputer
banyak yang disambungkan ke ARPANET pada tahun-tahun berikutnya dan tim
bekerja melengkapi fungsi Host-to-Host protocol dan software jaringan komputer
lainnya. Di bulan Desember tahun 1970, the Network Working Group (NWG) bekerja
dibawah pimpinan S. Crocker menyelesaikan inisial ARPANET Host-to-Host
protocol, dan disebut Network Control Protocol (NCP). ARPANET secara
lengkap mempergunakan NCP.
Tahun
1971, Ray Tomlinson berhasil menyempurnakan program e-mail yang ia ciptakan
setahun yang lalu untuk ARPANET. Program e-mail ini begitu mudah sehingga
langsung menjadi populer. Pada tahun yang sama, ikon "@" juga
diperkenalkan sebagai lambang penting yang menunjukkan “at” atau “pada”. Tahun
1973, jaringan komputer ARPANET mulai dikembangkan ke luar Amerika Serikat.
Komputer
University College di London merupakan komputer pertama yang ada di luar
Amerika yang menjadi anggota jaringan Arpanet. Pada tahun yang sama, dua orang
ahli komputer yakni Vinton Cerf dan Bob Kahn mempresentasikan sebuah gagasan
yang lebih besar, yang menjadi cikal bakal pemikiran internet. Ide ini
dipresentasikan untuk pertama kalinya di Universitas Sussex.
Hari
bersejarah berikutnya adalah tanggal 26 Maret 1976, ketika Ratu Inggris
berhasil mengirimkan e-mail dari Royal Signals and Radar Establishment di
Malvern. Setahun kemudian, sudah lebih dari 100 komputer yang bergabung di
ARPANET membentuk sebuah jaringan atau network. Pada 1979, Tom Truscott, Jim
Ellis dan Steve Bellovin, menciptakan newsgroups pertama yang diberi nama
USENET. Tahun 1981 France Telecom menciptakan gebrakan dengan meluncurkan
telpon televisi pertama, dimana orang bisa saling menelpon sambil berhubungan
dengan video link.
Karena
komputer yang membentuk jaringan semakin hari semakin banyak, maka dibutuhkan
sebuah protokol resmi yang diakui oleh semua jaringan. Pada tahun 1982 dibentuk
Transmission Control Protocol atau TCP dan Internet Protokol atau IP yang kita
kenal semua. Sementara itu di Eropa muncul jaringan komputer tandingan yang
dikenal dengan Eunet, yang menyediakan jasa jaringan komputer di negara-negara
Belanda, Inggris, Denmark dan Swedia. Jaringan Eunet menyediakan jasa e-mail
dan newsgroup USENET.
Untuk
menyeragamkan alamat di jaringan komputer yang ada, maka pada tahun 1984
diperkenalkan sistem nama domain, yang kini kita kenal dengan DNS atau Domain
Name System. Komputer yang tersambung dengan jaringan yang ada sudah melebihi
1000 komputer lebih. Pada 1987 jumlah komputer yang tersambung ke jaringan
melonjak 10 kali lipat manjadi 10.000 lebih.
Tahun 1988, Jarko Oikarinen dari Finland menemukan dan sekaligus memperkenalkan IRC atau Internet Relay Chat. Setahun kemudian, jumlah komputer yang saling berhubungan kembali melonjak 10 kali lipat dalam setahun. Tak kurang dari 100.000 komputer kini membentuk sebuah jaringan. Tahun 1990 adalah tahun yang paling bersejarah, ketika Tim Berners Lee menemukan program editor dan browser yang bisa menjelajah antara satu komputer dengan komputer yang lainnya, yang membentuk jaringan itu. Program inilah yang disebut www, atau World Wide Web.
Tahun 1992, komputer yang saling tersambung membentuk jaringan sudah melampaui sejuta komputer, dan pada tahun yang sama muncul istilah surfing the internet. Tahun 1994, situs internet telah tumbuh menjadi 3000 alamat halaman, dan untuk pertama kalinya virtual-shopping atau e-retail muncul di internet.
LAYANAN
INTERNET
Layanan
Internet merupakan hubungan antar berbagai jenis komputer dan jaringan di dunia
yang berbeda sistem operasi maupun aplikasinya di mana hubungan tersebut
memanfaatkan kemajuan media komunikasi (telepon dan satelit) yang menggunakan
protokol standar dalam berkomunikasi yaitu protokol TCP/IP yang berisikan
informasi dan sebagai sarana komunikasi data yang berupa suara, gambar, video
dan juga teks.
Dunia
dewasa ini menjadi semakin terhubung (interconnected) satu dengan lainnya.
Dengan kata lain kita dapat menggunakan telepon genggam untuk menghubungi teman
yang berada dibelahan dunia lain. Kita dapat menonton siaran langsung
pertandingan bola piala dunia yang berlangsung di benua lain. Atau bahkan kita
dapat berinvestasi dalam ekonomi dunia karena pasar modal di Tokyo, London dan
New York terhubung secara elektronis selama 24 jam sehari.
Keterhubungan inilah yang disebut Interconnected Network atau lebih
populer dengan sebutan internet. Satu hal terbesar tentang internet adalah
bahwa tak seorangpun yang benar-benar memilikinya. Internet adalah kumpulan
global dari orang-orang dan jaringan komputer besar dan kecil, dimana semuanya
tersambung oleh ribuan kilometer kabel dan line telepon yang semuanya dapat
saling berkomunikasi. Beberapa fungsi internet antara lain: menemukan dan mengakses
informasi, kursus/sekolah jarak jauh, saling bertukar informasi dengan rekan
bisnis dan hobi, atau mendapatkan pekerjaan secara on-line dan lainnya.
LEMBAGA BADAN HUKUM
Disadari atau tidak oleh pengakses website, setiap
website pasti mencantumkan legal disclaimer template pada ketentuan term of use
& privacy policy atau pada bagian lain pada lay out website tersebut.
Isinya kurang lebih menyatakan bahwa segala sesuatu yang dimuat di dalam
website tersebut semata-mata hanya sebagai informasi belaka dan tidak
bertanggung jawab atas keakuratan dan kelengkapan informasi yang dimuat
tersebut. Pertanyaannya apakah legal disclaimer dapat dianggap sebagai exit
clause apabila ada pelanggaran menyangkut hal-hal yang diformulasikan dalam
terms & conditions serta privacy policy sebuah website? Apakah ada pengaturan
mengenai legal disclaimer tersebut dalam UU ITE?
Graham
J.H. Smith dalam buku “Internet Law and Regulation”,
(hal. 360) menjelaskan kurang lebih sebagai berikut:
“website
disclaimer biasanya menyatakan bahwa yang terkandung dalam suatu website
adalah hanya sebagai informasi atau gambaran umum. Bahwa yang terkandung di
dalam website tersebut tidak ditujukan sebagai suatu nasehat professional dan
bahwa pembaca dapat meminta nasehat secara profesional dari pihak lain yang
lebih berkompeten sesuai dengan permasalahan yang dihadapi dan bahwa pemilik
website tidak bertanggung jawab atas kerugian yang dialami pembaca dari website
tersebut.
“Namun,
website disclaimer ini tidak dapat dibaca secara terpisah dari isi situs. Jika
penilaian keseluruhan dari konten situs mengarah pada kesimpulan bahwa pemilik
telah, mengasumsikan tanggung jawab adalah kepada pengguna, maka disclaimer
tidak akan mengalahkan itu (intinya tidak mutlak berlaku, editor). Saat ini,
kebutuhan untuk mempertanggungjawabkan dampak dari setiap disclaimer ketika
mempertimbangkan apakah ada kewajiban perlindungan yang mengarah ke
pertimbangan Unfair Contract Terms Act 1977 (salah satu
UU di Inggris, editor) sebagai bagian integral dari penerapannya.”
Jadi, pada dasarnya disclaimer
atau pernyataan penyangkalan diberikan dengan tujuan perlindungan
bagi pemilik website atau situs sebagai pemberi informasi. Pembaca
suatu situs dianggap secara otomatis menerima syarat dan ketentuan yang berlaku
pada situs tersebut, termasuk klausul disclaimer.
Dikarenakan informasi yang diberikan hanyalah
bersifat gambaran umum dan bukan sebagai nasihat profesional yang dapat
dipertanggungjawabkan. Jadi, sepanjang tidak ditentukan lain dalam peraturan
perundang-undangan tertentu, maka disclaimer adalah dapat dianggap
sebagai pelepasan tanggung jawab atau exit clause dari pemilik/pengelola
sebuah situs terhadap pelanggaran atau kesalahan yang mungkin terjadi dalam
pemberian informasi tersebut.
Dalam praktiknya di Indonesia, pencantuman disclaimer
dalam situs tidak dengan sendirinya melepaskan tanggung jawab hukum dari si
pemilik/pengelola situs yang bersangkutan. Demikian kurang lebih seperti
disampaikan Jaksa pada Kejaksaan Agung RI Arief Indra Kusuma Adhi dalam
diskusi bertajuk “Perluasan
Alat Bukti Hukum yang Sah dalam UU ITE”
yang diselenggarakan hukumonline beberapa waktu lalu. Dalam diskusi
tersebut Arief antara lain menyampaikan:
“Disclaimer tidak
otomatis melepaskan tanggung jawab hukum seseorang. Jaksa juga akan melihat
profil dari seorang tersangka, terutama untuk mengetahui apakah yang
bersangkutan mempunyai catatan kejahatan. Pada prinsipnya, sah-sah saja
menempatkan semacam barrier (disclaimer) di sebuah sistem elektronik, tapi
orang yang bersangkutan tetap wajib untuk mengawasi/mengatur lalu lintas
informasi.”
Berbeda halnya dengan legal disclaimer
yang terkait dengan jual beli. Misalnya pencantuman disclaimer pada
brosur. Mengenai pernyataan penyangkalan atau disclaimer yang terdapat
dalam brosur, menurut kami, hal itu dapat dikategorikan sebagai pencantuman
klausula baku. Dalam UU
No. 8 Tahun 1999 tentang Perlindungan Konsumen
(“UUPK”) diatur mengenai pencantuman klausula baku tersebut,
yaitu antara lain dilarang mencantumkan klausula baku yang menyatakan
pengalihan tanggung jawab pelaku usaha. Klausula baku yang melanggar ketentuan
di atas menjadi batal demi hukum (lihat pasal 18 ayat [3] UUPK). Lebih
lanjut simak artikel kami berjudul Perlindungan
Konsumen.
2.
Terkait
dengan pencantuman disclaimer ini bergantung pada bidang apa dan apakah
diatur dalam peraturan perundang-undangan yang ada terkait dengan bidang
tersebut. Mengenai legal disclaimer untuk situs tidak ada pengaturannya
di dalam UU
No. 11 Tahun 2008 tentang Informasi dan Transaksi Elektronik.
PENGERTIAN
ISP
ISP merupakan kependekan dari Internet Service
Provider yaitu sebuah perusahaan atau badan usaha yang menyediakan layanan jasa
sambungan internet dan jasa lainnya yang berhubungan. ISP memiliki
infrastruktur telekomunikasi yang terkoneksi ke internet dimana ISP nantinya
akan membagi kapasitas koneksi internet yang dimilikinya kepada para pelanggan
yang membutuhkan jasa koneksi internet. Itulah pengertian ISP yang paling
benar. Biasanya sistem langganan yang diterapkan oleh ISP adalah sistem
langganan tiap bulan meskipun saat ini banyak sekali provider telekomunikasi
yang menerapkan sistem berlangganan dengan sistem berbasis quota.
Berdasarkan pengertian ISP diatas maka
keberadaan sebuah ISP memang sangat dibutuhkan saat ini, tentunya kehandalan
sebuah ISP nantinya akan mempengaruhi kecepatan koneksi internetyang kita miliki. Oleh karena itu sebelum anda
memilih berlangganan dengan ISP tertentu ada beberapa hal yang harus anda
perhatikan yaitu :
1. Kecepatan transfer data
Sesuai dengan pengertian ISP diatas, jika
anda akan berlangganan layanan ISP maka anda harus mengetahui berapa kecepatan
transfer data maksimal yang ditawarkan oleh ISP tersebut. Semakin cepat
transfer data yang ditawarkan menunjukkan ISP tersebut semakin handal
2. Jenis modem yang digunakan
Jenis modem yang digunakan oleh pihak ISP untuk sambungan internet pelanggannya
juga menunjukkan kehandalan dari ISP tersebut, pilihlah ISP yang menawarkan
modem digital untuk sambungan internet dengan menggunakan kabel serta modem
yang sudah support teknologi 3G untuk sambungan internet menggunakan wireless.
3. Rasio jumlah sambungan internet ke pelanggan
Perhatikan pula rasio jumlah sambungan dibagi jumlah pelanggannya, untuk shared
connection idealnya 1 sambungan maksimal untuk 10 pelanggan untuk menghindari
koneksi internet yang lambat.
4. Fitur tambahan
ISP biasanya tidak hanya menawarkan layanan jasa sambuangan internet saja,
tetapi juga menawarkan fitur-fitur tambahan sebagai nilai plus dari ISP
tersebut. Anda harus jeli mnemperhatikan fitur yang ditawarkan semakin banyak
fitur yang ditawarkan menunjukkan ISP tersebut semakin handal
Pengertian ISP diatas semoga saja bisa menambah wawasan anda tentang ISP yang
merupakan penyedia jasa layanan sambungan internet, berikut ini adalah
contoh-contoh ISP yang ada di Indonesia.
PERANGKAT-PERANGKAT YANG DIBUTUHKAN UNTUK MENGAKSES INTERNET
1.)
CPU (Central Processing Unit )
perangkat keras komputer yang memahami dan melaksanakan perintah dan data dari perangkat lunak. Istilah lain, pemroses/prosesor (processor), sering digunakan untuk menyebut CPU. Adapun mikroprosesor adalah CPU yang diproduksi dalam sirkuit terpadu, seringkali dalam sebuah paket sirkuit terpadu-tunggal. Sejak pertengahan tahun 1970-an, mikroprosesor sirkuit terpadu-tunggal ini telah umum digunakan dan menjadi aspek penting dalam penerapan CPU.
Hubungannya dengan Internet yaitu dibutuhkan sebuah CPU yang memiliki Kinerja :
perangkat keras komputer yang memahami dan melaksanakan perintah dan data dari perangkat lunak. Istilah lain, pemroses/prosesor (processor), sering digunakan untuk menyebut CPU. Adapun mikroprosesor adalah CPU yang diproduksi dalam sirkuit terpadu, seringkali dalam sebuah paket sirkuit terpadu-tunggal. Sejak pertengahan tahun 1970-an, mikroprosesor sirkuit terpadu-tunggal ini telah umum digunakan dan menjadi aspek penting dalam penerapan CPU.
Hubungannya dengan Internet yaitu dibutuhkan sebuah CPU yang memiliki Kinerja :
a.)Minimal Dengan Pentium 100MHz ,lebih tinggi lebih baik
b.) Processor Minimal Pentium III , lebih tinggi lebih baik,
2.) RAM (Random Access Memory )
sebuah tipe penyimpanan komputer yang isinya dapat diakses dalam waktu yang tetap tidak memperdulikan letak data tersebut dalam memori. Ini berlawanan dengan alat memori urut, seperti tape magnetik, disk dan drum, di mana gerakan mekanikal dari media penyimpanan memaksa komputer untuk mengakses data secara berurutan.
Tipe umum RAM
|
|
||||||||||||||||
|
|
- SRAM atau Static RAM
- NV-RAM atau Non-Volatile RAM
- DRAM atau Dynamic RAM
- Fast Page Mode DRAM
- EDO RAM atau Extended Data Out DRAM
- XDR DRAM
- SDRAM atau Synchronous DRAM
- DDR SDRAM atau Double Data Rate Synchronous DRAM sekarang (2005) mulai digantikan dengan DDR2
- RDRAM atau Rambus DRAM
Komputer
dengan RAM 64MB keatas saja yang dapat melakukan Koneksi internet , akan tetapi
apabila di-Upgrade akan lebih baik.
3.) Harddisk (HDD)
Sebuah komponen perangkat keras yang menyimpan data sekunder dan berisi piringan magnetis.
Cakram keras diciptakan pertama kali oleh insinyur IBM, Reynold Johnson pada tahun 1956. Cakram keras pertama tersebut terdiri dari 50 piringan berukuran 2 kaki (0,6 meter) dengan kecepatan rotasinya mencapai 1.200 rpm (rotation per minute) dengan kapasitas penyimpanan 4,4 MB. Cakram keras zaman sekarang sudah ada yang hanya selebar 0,6 cm dengan kapasitas 750 GB. Kapasitas terbesar cakram keras saat ini mencapai 3 TB dengan ukuran standar 3,5 inci.
Harddisk Dengan Tipe IDE cukup lebih murah dibandingkan dengan dengan harga Harddisk Tipe SCASI yang memilikki harga 2-3 kali lipat dibandingkan dengan IDE. Namun penggunaan Harddisk dengan Tipe SCASI memiliki kelebihan yaitu Membuat proses Start-up akan lebih cepat, dan Penyimpnan suatu File dapat lebih Cepat.
3.) Harddisk (HDD)
Sebuah komponen perangkat keras yang menyimpan data sekunder dan berisi piringan magnetis.
Cakram keras diciptakan pertama kali oleh insinyur IBM, Reynold Johnson pada tahun 1956. Cakram keras pertama tersebut terdiri dari 50 piringan berukuran 2 kaki (0,6 meter) dengan kecepatan rotasinya mencapai 1.200 rpm (rotation per minute) dengan kapasitas penyimpanan 4,4 MB. Cakram keras zaman sekarang sudah ada yang hanya selebar 0,6 cm dengan kapasitas 750 GB. Kapasitas terbesar cakram keras saat ini mencapai 3 TB dengan ukuran standar 3,5 inci.
Harddisk Dengan Tipe IDE cukup lebih murah dibandingkan dengan dengan harga Harddisk Tipe SCASI yang memilikki harga 2-3 kali lipat dibandingkan dengan IDE. Namun penggunaan Harddisk dengan Tipe SCASI memiliki kelebihan yaitu Membuat proses Start-up akan lebih cepat, dan Penyimpnan suatu File dapat lebih Cepat.
4.) Monitor
5.) Operating System (Sistem Operasi)
Seperangkat program yang mengelola sumber daya perangkat keras komputer, dan menyediakan layanan umum untuk aplikasi perangkat lunak. Sistem Operasi secara umum terdiri dari beberapa bagian:
1.) Mekanisme Boot, yaitu meletakkan kernel ke dalam memory
2.) Kernel, yaitu inti dari sebuah Sistem Operasi
3.) Command Interpreter atau shell, yang bertugas membaca input dari pengguna
4.) Pustaka-pustaka, yaitu yang menyediakan kumpulan fungsi dasar dan standar yang dapat dipanggil oleh aplikasi lain
6.) Modem (Modulasi Demolasi)
Perangkat Hardware tambahan untuk komputer (baik jenis Card Internal maupun Eksternal yang terletak didalam dan diluar Komputer yang memungkinkan komputer untuk melalkukan komunikasi dengan komputer lain. Modem (modulasi Demolasi) yang artinya Proses Perubahan Sinyal Digital menjadi Analog sehingga dapat dikirimkan melalui Kabel telpon. Modem Penerima akan mengubah sinyal Analog menjadi Sinyal digital, untuk selanjutnya diproses kembali oleh komputer penerima.
Jenis-jenis modem
- Modem ISDN
- Modem GSM
- Modem analog yaitu modem yang mengubah sinyal analog menjadi sinyal digital
- Modem ADSL Modem teknologi ADSL (Asymetric Digital Subscribe Line) yang memungkinkan berselancar internet dan menggunakan telepon analog secara berbarengan. Caranya sangat mudah, untuk ADSL diberikan sebuah alat yang disebut sebagai Splitter atau pembagi line. Posisi Splitter ditempatkan di depan ketika line telepon masuk. Artinya anda tidak boleh mencabangkan line modem untuk ADSL dengan suara secara langsung. Alat Splitter berguna untuk menghilangkan gangguan ketika anda sedang menggunakan ADSL modem. Dengan Splitter keduanya dapat berjalan bersamaan, sehingga pengguna dapat menjawab dan menelpon seseorang dengan telepon biasa. Di sisi lain, pengguna tetap dapat terkoneksi dengan internet melalui ADSL modem.
- Modem kabel yaitu modem yang menerima data langsung dari penyedia layanan lewat TV Kabel
Sumber :
http://artikelterkait.com/pengertian-internet-apa-itu-internet-dan-sejarah-internet.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar